Ketua DPR Berharap Anggota KPU-Bawaslu Terpilih Berintegritas dan Bekerja Profesional

Berita Surabaya

- Jurnalis

Jumat, 18 Februari 2022 - 14:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Puan Maharani Ketua DPR RI menyambut baik penetapan anggota KPU dan Bawaslu terpilih. Dia berharap tujuh komisioner KPU dan lima anggota Bawaslu periode 2022-2027 dapat bekerja secara profesional dengan integritas yang tinggi.

Pengesahan penetapan anggota KPU dan Bawaslu terpilih dilakukan dalam rapat paripurna DPR RI yang digelar di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (18/2/2022).

Sebelum pengesahan, Ahmad Doli Kurnia Ketua Komisi II DPR melaporkan mengenai proses seleksi anggota KPU dan Bawaslu periode 2022-2027 melalui fit and proper test (uji kelayakan dan kepatutan) selama tiga hari pada 14-16 Februari 2022. Para anggota KPU dan Bawaslu terpilih juga hadir dan diperkenalkan dalam rapat paripurna.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Apakah laporan Komisi II DPR terhadap hasil uji kelayakan atau fit and proper test calon anggota Komisi Pemilihan Umum dan calon anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum masa jabatan tahun 2022-2027 tersebut dapat disetujui?” kata Puan selalu pimpinan rapat paripurna.

Baca Juga :  Peringati Hari Air Sedunia, YLKI Minta PDAM Terus Berinovasi untuk Pelanggan

“Setuju,” jawab anggota dewan kemudian dilanjutkan ketukan palu Puan tanda pengesahan penetapan anggota KPU dan Bawaslu terpilih.

Adapun tujuh anggota KPU terpilih yaitu Betty Epsilon Idroos, Hasyim Asy’ari, Muhammad Afifuddin, Parsadaan Harahap, Yulianto Sudrajat, Idham Holik dan August Mellaz. Sementara itu lima anggota Bawaslu terpilih adalah Lolly Suhenty, Puadi, Rahmat Bagja, Totok Hariyono, dan Herwyn Jefler Malonga.

“Selamat kepada calon anggota KPU dan calon anggota Bawaslu masa jabatan tahun 2022-2027, semoga dapat menjalankan tugas dengan profesional, berintegritas, bertanggungjawab, dan amanah demi terjaminnya hak konstitusional warga negara dalam memilih dan dipilih,” ungkap Puan.

Puan pun mengingatkan agar anggota KPU dan Bawaslu terpilih senantiasa memegang teguh prinsip netralitas saat menjalankan tugasnya nanti.

“Hal ini penting agar penyelenggaraan pemilu berjalan dengan baik mengingat tantangan keserentakan dalam Pemilu ke depan. Dengan begitu Pemilu dapat dilaksanakan dengan prinsip langsung, umum, bebas,rahasia, jujur, serta adil,” ungkapnya.

Puan berharap, anggota KPU dan Bawaslu terpilih bisa segera melakukan konsolidasi sehingga bisa segera bekerja efektif dalam mempersiapkan penyelenggaraan Pemilu 2024.

Baca Juga :  Soal Deposit 100 Juta Tempat Hiburan Surabaya, Pakar Hukum UNAIR Anggap Tak Masalah

Dalam mempersiapkan tahapan Pemilu, Puan mengingatkan anggota KPU-Bawaslu terpilih agar memperhatikan keamanan dan kesehatan masyarakat. Kondisi pandemi Covid-19 yang belum menentu, kata Puan, harus diantisipasi sebaik-baiknya.

“Sehingga masyarakat dalam menyalurkan hak suaranya tidak memiliki kekhawatiran dan tingkat partisipasi warga pada Pemilu berikutnya meningkat,” tuturnya.

Tidak hanya itu, Puan pun meminta KPU menyiapkan skema yang baik terhadap proses penghitungan suara. Hal ini mengingat pada Pemilu 2019 lalu, banyak petugas dari Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) meninggal dunia karena kelelahan.

“Kita harus memastikan proses demokrasi berjalan dengan baik. Namun dalam proses demokrasi tersebut harus dapat dipastikan bahwa kesehatan dan keamanan masyarakat menjadi prioritas,” sebut Puan.(faz/tin/ipg)

(function(d, s, id) {
var js, fjs = d.getElementsByTagName(s)[0];
if (d.getElementById(id)) return;
js = d.createElement(s); js.id = id;
js.src=”https://connect.facebook.net/en_US/sdk.js#xfbml=1&version=v2.10&appId=2711695858907371″;
fjs.parentNode.insertBefore(js, fjs);
}(document, ‘script’, ‘facebook-jssdk’));

Berita Terbaru Terkait “Ketua DPR Berharap Anggota KPU-Bawaslu Terpilih Berintegritas dan Bekerja Profesional” Sudah Tayang Sebelumnya di Suara Surabaya Repost By © infosurabaya 2021

Berita Terkait

Senpi hingga Ganja Senilai 1 Miliar Dimusnahkan Kejari Sidoarjo
Spotify Hadirkan Fitur Penerjemahan Suara untuk Podcast
Cuaca Surabaya dan Jatim Diprakirakan Cerah Sepanjang Hari
Presiden: Perkembangan Kecerdasan Buatan Tantangan bagi Pers di Seluruh Dunia
Stres Bisa Tingkatkan Risiko Penyakit Jantung
Investasi Sidoarjo Mencapai Rp5,6 Triliun pada Triwulan II 2023
Sudah Deal dengan Studio Film, Aksi Mogok Serikat Penulis Hollywood Diharapkan Segera Berakhir
Kemendikbudristek Rilis Rapor Pendidikan Indonesia untuk Dorong Perbaikan dan Pemerataan Pendidikan

Berita Terkait

Selasa, 26 September 2023 - 17:48 WIB

Senpi hingga Ganja Senilai 1 Miliar Dimusnahkan Kejari Sidoarjo

Selasa, 26 September 2023 - 12:30 WIB

Spotify Hadirkan Fitur Penerjemahan Suara untuk Podcast

Selasa, 26 September 2023 - 08:00 WIB

Cuaca Surabaya dan Jatim Diprakirakan Cerah Sepanjang Hari

Selasa, 26 September 2023 - 01:10 WIB

Presiden: Perkembangan Kecerdasan Buatan Tantangan bagi Pers di Seluruh Dunia

Senin, 25 September 2023 - 21:40 WIB

Stres Bisa Tingkatkan Risiko Penyakit Jantung

Senin, 25 September 2023 - 16:36 WIB

Sudah Deal dengan Studio Film, Aksi Mogok Serikat Penulis Hollywood Diharapkan Segera Berakhir

Senin, 25 September 2023 - 13:22 WIB

Kemendikbudristek Rilis Rapor Pendidikan Indonesia untuk Dorong Perbaikan dan Pemerataan Pendidikan

Senin, 25 September 2023 - 09:53 WIB

Pemkot Pasang Layar Monitor Informasi Harga Bapok untuk Tekan Inflasi di Surabaya

Berita Terbaru

Berita Umum

Senpi hingga Ganja Senilai 1 Miliar Dimusnahkan Kejari Sidoarjo

Selasa, 26 Sep 2023 - 17:48 WIB

Berita Umum

Spotify Hadirkan Fitur Penerjemahan Suara untuk Podcast

Selasa, 26 Sep 2023 - 12:30 WIB

Kk228601 Clip10.jpg

Berita Umum

Cuaca Surabaya dan Jatim Diprakirakan Cerah Sepanjang Hari

Selasa, 26 Sep 2023 - 08:00 WIB

Berita Umum

Stres Bisa Tingkatkan Risiko Penyakit Jantung

Senin, 25 Sep 2023 - 21:40 WIB